Terakhir di Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) BS ada penambahan Bidang Peningkatan Pendidikan, Pelatihan dan Penyuluhan Lingkungan Hidup Untuk Masyarakat dan Bidang Penghargaan Lingkungan Hidup Untuk Masyarakat.
BACA JUGA:Sekda Nilai Samsat Bengkulu Selatan Keliru Menghitung Pajak Kendaraan Dinas
"Ini bukan sekedar berubah dan bertambah beban kerja saja. Namun semuanya diharapkan harus dikerjakan dengan maksimal sesuai bidang masing-masing yang ada," tegas Sekda.
Sementara itu, Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi mengaku dibentuknya Bapenda diharapkan dapat mengoptimalkan pendapatan daerah.
BACA JUGA:Ingatkan ASN Tidak Berpolitik Praktis, Sekda: Hati-hati Jangan Rugikan Karir
“Untuk nomenklatur OPD, termasuk perubahan-perubahan tugas, harus segera ditindaklanjuti. Terlebih jika revisi RPJMD sudah selesai,” pungkasnya. (**)