JAKARTA, RASELNEWS.COM - Karyawan dengan gaji Rp 2 Juta per bulan saat ini bisa bernafas lega. Sebab Bank Central Asia (BCA) memberikan pinjaman tanpa jaminan dengan plafon Rp 100 Juta dan bunga rendah yakni hanya 1 persen.
Pinjaman dari Bank BCA ini memberikan ruang kepada karyawan bergaji kecil untuk membuka usaha atau lainnya.
Sebab, tidak semua perbankan menyediakan fasilitas seperti ini. Mayoritas, perbankan memberikan syarat pinjaman untuk karyawan swasta yang memiliki gaji minimal Rp 3 juta per bulan.
Namun BCA siap memberikan pinjaman tanpa jaminan bagi karyawan yang hanya memiliki gaji Rp 2 juta perbulan.
Pinjaman untuk karyawan gaji Rp 2 juta ini diberikan dalam program BCA Personal Loan.
BACA JUGA:KUR BRI Ditolak? Tenang, Masih Ada Pinjaman KUPRA, Berikut Syaratnya
BCA Personal Loan adalah pinjaman tanpa agunan yang dapat dipergunakan untuk berbagai kebutuhan customer, di mana pembayarannya dapat diangsur per bulan.
Pinjaman ini memiliki limit mulai dari Rp 500 ribu hingga Rp 100 juta, dengan bunga hanya 1 persen per bulan dan masa cicilan hingga 36 bulan.
Untuk mengajukan pinjaman ini, berikut syarat dan ketentuan pinjaman BCA Personal Loan:
BACA JUGA:KTA Bank Mandiri 2023 Bunga Ringan, Cek Syarat dan Dokumen yang Dibutuhkan
1. Warga Negara Indonesia (WNI) dan berdomisili di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, Pulau Jawa, Medan, Batam, Tanjung Pinang, Palembang, Denpasar, Cakranegara, atau Makassar.
2. Usia 21 tahun hingga 55 tahun pada saat pelunasan pinjaman.
3. Penghasilan minimal Rp 2 juta per bulan (untuk wilayah selain Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, dan Batam) atau minimal Rp 2,5 juta per bulan (untuk wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, dan Batam).
BACA JUGA:PENGUMUMAN! BPS Rekrut 347 Formasi PPPK 2023, IPK 2,5 Merapat, Download Linknya di Sini