Pelayanan Masyarakat di Polres Kaur Patut Menjadi Contoh

Pelayanan Masyarakat di Polres Kaur Patut Menjadi Contoh

EVALUASI: Tim MenPAN-RB melakukan evaluasi pelayanan di Mapolres Kaur, Kamis (29/9)-Julianto-raselnews.com

KAUR, RASELNEWS.COM - Tim Evaluator MenPAN-RB dipimpin Hendy Afrizal SE, MM berkunjung ke Mapolres Kaur dalam rangka evaluasi pelayanan masyarakat.

Setelah tim terdiri dari empat orang itu melihat langsung sejumlah pusat pelayanan di Mapolres Kaur, tim menyatakan pelayanan sudah baik dan Polres Kaur patut menjadi contoh.

"Hasil pengecekan yang kami lakukan, (pelayanan masyarakat) Polres Kaur sudah lumayan baik. Semuanya terintegrasi dalam satu pelayanan," ujar Hendy kepada awak media.

Didampingi Tim Pemprov Bengkulu, Hendy menyebutkan pelayanan publik Provinsi Bengkulu berada pada urutan kedelapan se-Indonesia.

BACA JUGA:Operasi Musang Nala 2022, Dua Penjahat Diringkus Polres Kaur

Sementara evaluasi Ombudsman, Bengkulu berada di peringkat keempat terbaik di Indonesia.

Polres Kaur sendiri berdasarkan pengecekan yang dilakukan dinilai sudah memenuhi standar kelayakan dan patut menjadi contoh sejumlah Polres lain di Bengkulu. "Bahkan bila ada yang kurang puas di sini, ada pelaporan secara online," sambung Hendy saat memantau Pusat Pelayanan Terpadu SIM, SKCK hingga sidik jari.

Sementara itu, Kapolres Kaur AKBP Dwi Agung Setyono, S.IK, MH berkomitmen terus meningkatkan pelayanan masyarakat. Masukan yang disampaikan tim evaluator akan menjadi bahan evaluasi pelayanan ke depannya.

"Kami terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Masukan, kritik dan saran juga kami harapkan dari masyarakat," demikian Kapolres. (jul)


Sumber: kapolres kaur