12 Hari Hilang Motor Ditemukan di Tais, Polisi Buru Pelaku Penggelapan
DITEMUKAN: Sepeda motor Honda Beat yang sempat digelapkan akhirnya ditemukan, pelaku penggelapan diburu-Sugio-raselnews.com
BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Setelah 12 hari hilang sepeda motor Honda Beat milik Heri Kosnadi (37), warga Jalan Pemangku Basri Kelurahan Tanjung Mulia Kecamatan Manna yang digelapkan temannya berinisial Da (35), warga Perumnas Kayu Kunyit Kecamatan Manna, akhirnya ditemukan.
BACA JUGA:Polres Seluma Tangkap Ayah yang Memperkosa Anak Tiri
Sepeda motor tersebut ditemukan di salah rumah warga di daerah Tais Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.
“Sepeda motor Honda Beat dilaporkan dibawa kabur oleh temannya beberapa waktu lalu sudah ditemukan. Saat ini sepeda motor tersebut masih kami amankan. Sedangkan terlapor penggelapan berinisial Da masih diburu,” kata Kapolres BS, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH melalui Kasat Reskrim, Iptu Fajri Chaniago, STK, SIK.
BACA JUGA:Diduga Terlibat Cinta Sejenis, Wanita Kedurang Ngaku Dianiaya, Polisi: Mirip Luka Jatuh dari Motor
Sepeda motor milik Heri tersebut ditemukan Senin (2/1) lalu di daerah Tais Kabupaten Seluma.
Berawal Heri dihubungi oleh seorang temannya yang memberi informasi kalau sepeda motor miliknya berada di Tais.
Heri kemudian pergi mengecek sepeda motor tersebut, ternyata memang benar sepeda motor itu adalah miliknya.
Kemudian Sepeda motor itu dibawa kembali ke Bengkulu Selatan dan masih diamankan di Mapolres Bengkulu Selatan.
“Kami masih mencari keberadaan terlapor. Mudah-mudahan segera ada informasi akurat terkait keberadaan terlapor, dan akan segera kami tangkap,” tegas Kasat Reskrim.
Sekedar mengingatkan, penggelapan sepeda motor itu berawal pada Selasa (20/12/2022) sekitar pukul 22.32 WIB.
Ketika itu Heri bersama teman-temannya sedang main kartu remi di rumah salah seorang temannya bernama Debi yang berada di Jalan Kanada Kelurahan Tanjung Mulia Kecamatan Pasar Manna.
Kemudian datanglah Da, dan langsung meminjam sepeda motor kepada Heri. Karena kenal dengan Da, Heripun langsung meminjamkan sepeda motornya.
Sumber: kasat reskrim polres bengkulu selatan