Dongkrak Kemajuan Pangan, DKP Lobi PemerintahPusat

Dongkrak Kemajuan Pangan, DKP Lobi PemerintahPusat

Kepala DKP Bengkulu Selatan, Ir Iskandar AZ -DOK-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Guna mendongkrak kemajuan pangan di Kabupaten BENGKULU SELATAN (BS), Dinas Ketahanan pangan (DKP) melakukan lobi ke Badan pangan Nasional selaku lembaga yang bertanggung jawab dana kedaulatan pangan nasional.

Lobi yang dilakukan melalui proposal usulan bantuan serta pembinaan kepada Kelompok Wanita Tani (KWT).

Kepala DKP Bengkulu Selatan, Ir. Iskandar AZ, secara khusus memang butuh persiapan dan peningkatan pangan skala besar.

BACA JUGA:Tak Jera!!! Baru 4 Bulan Bebas, Warga Ulu Manna Ini Maling Motor Lagi

BACA JUGA:Bukan Pompa SPBU Sendawar, Motor Pengendara 'Standing' yang Terbakar

Ini guna mengantisipasi krisis pangan yang dipengaruhi situasi pangan global dan resesi dunia.

“Upaya ini agar pusat bisa memberi perhatian bagi Bengkulu Selatan terutama dalam penyaluran bantuan dan pembinaan,” ujarnya.

Dijelaskan Iskandar, hal terberat dalam peningkatan pangan saat ini diantaranya regenerasi petani yang lambat, akses pangan yang tidak merata serta faktor alam berupa perubahan iklim dan cuaca.

Meski demikian, beberapa faktor penghambat tersebut bisa diatasi jika para petani mau bekerja maksimal.

BACA JUGA:Jelang Pemilu 2024, Pengurus Partai Gelora Bengkulu Selatan Mengundurkan Diri Massal, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Kaur Siap Jadi Tuan Rumah Jamda VII 2024

“Tapi yang menjadi nilai plus bagi Bengkulu Selatan adalah ketersediaan lahan pertanian yang luas. Saat ini tinggal lagi fokus peningkatan pengelolaan serta pendistribusian pangan secara merata,” bebernya.

Maka dari itu, Iskandar meminta para petani maupun KWT terus aktif menyampaikan hambatan dalam pengelolaan tanaman pangan ke DKP.

BACA JUGA:Yess!! 7 Bansos ini Segera Cair, Cek Namamu dan Dapatkan Bantuan Rp200.000 hingga Rp4,2 Juta

Sumber: dinas ketahanan pangan bengkulu selatan