Jadwal Bus Sekolah di Bengkulu Selatan Tak Ditambah, Alian: Anggaran Operasional Kurang

Jadwal Bus Sekolah di Bengkulu Selatan Tak Ditambah, Alian: Anggaran Operasional Kurang

Ilustrasi bus sekolah-istimewa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten BENGKULU SELATAN (BS), Alian, SH mengakui tahun ini  jam angkut bus sekolah tak ditambah. Pelajar tetap diangkut sesuai jadwal sebelumnya.  

Hal ini lantaran Dishub BS kekurangan anggaran operasional untuk menjangkau seluruh wilayah di Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Bus Sekolah di Kaur Belum Juga Beroperasi, Dewan Panggil Dishub

“Karena kurang anggaran operasional, kami tidak bisa mengubah jadwal angkut bus sekolah,” kata Alian.

Sebagai solusi jangka pendek, agar bus sekolah fungsinya lebih efektif. Alian mengaku bakal memperpanjang rute perjalanan bus.

BACA JUGA:Tanpa BBM, Pelajar Tak Dijemput Bus Sekolah

Misal, dari kawasan Jalan Jenderal Sudirman kemudian bus akan berkeliling ke wilayah Jalan Pangeran Duayu hingga berputar lagi ke Jalan Letnan Jahidin.

“Kami pun tidak menetapkan titik kumpul siswa. Semua siswa yang berada di pinggir jalan akan dinaikan. Kalau menggunakan sistem titik kumpul, repot jadinya,” beber Alian.

BACA JUGA:Dishub Kaur Evaluasi Sopir Bus Sekolah

Iapun meminta agar para orang tua memahami situasi operasional bus sekolah sekarang ini.

Terlebih, jumlah armada terbatas. Dari lima armada tersedia, hanya empat yang aktif beroperasi.

BACA JUGA:Beasiswa PIP 2023 Termin 1 Cair 1 April, Kapan Termin 2? Berikut Jadwalnya

“Tapi kalau nanti ada anggaran khusus bagi penambahan rute keberangkatan bus sekolah, tentu kami siapkan rute barunya,” imbuh Alian. (**)

Sumber: