Tujuh Desa Wisata Di Indonesia Kembangkan Konsep Sustainable Tourism, Makin Keren dan Maju

Tujuh Desa Wisata Di Indonesia Kembangkan Konsep Sustainable Tourism, Makin Keren dan Maju

Desa wisata dengan konsep konsep wisata Sustainable Tourism-istimewa-raselnews.com

RASELNEWS.COM – Beberapa tahun terakhir ribuan desa di Indonesia mulai mengembangkan konsep pembangunan desa wisata.

Potensi yang ada di desa dikelola dan dimanfaatkan agar bisa menyulap desa menjadi desa wisata yang menjadi tujuan wisata masyarakat, baik lokal maupun manca negara.

BACA JUGA:Si Pitung Sang Pendekar Betawi: Bandit Bagi Belanda, Pahlawan Bagi Rakyat

BACA JUGA:Mutasi Kepsek dan Guru Bengkulu Selatan: Draf Selesai Disusun, Pelaksanaan Bupati Menentukan

Berbagai konsep pengembangan desa wisata diusung. Bahkan ada tujuh desa wisata yang mengusung konsep Sustainable Tourism atau pariwisata berkelanjutan.

Konsep ini bahkan sudah lebih dulu dirancang oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf)

Konsep pariwisata sustainable tourism adalah pariwisata yang memperhatikan dampak terhadap  sektor lingkungan, sosial, budaya, serta ekonomi pada masa kini dan masa yang akan datang.

BACA JUGA:LUAR BIASA! Bank Mandiri Menjadi Bank BUMN Terbaik Di Indonesia Versi Forber

BACA JUGA:Sembilan Desa Paling Tajir Di Indonesia, Tiga Ada Di Sumatera, Salah Satunya Di Lampung

Ada empat kategori yang dikembangkan oleh konsep pariwisata Sustainable Tourism, meliputi pengelolaan destinasi pariwisata berkelanjutan, pemanfaatan ekonomi bagi masyarakat lokal, pelestarian budaya bagi masyarakat dan pengunjung, serta pelestarian lingkungan.

Berikut adalah tujuh desa wisata di Indonesia yang mengembangkan konsep wisata sustainable tourism:

BACA JUGA:Sembilan Desa Paling Tajir Di Indonesia, Tiga Ada Di Sumatera, Salah Satunya Di Lampung

BACA JUGA:INI DIA! Kunci Jawaban Tebak Kata Shopee Tantangan Harian Hari Kamis 15 Juni 2023

1. Desa Pujon Kidul (Malang)

Desa wisata yang berada di Kecamatan Pujon mengandalkan kelestarian alam sebagai konsep Sustainable tourism.

Berada di jarak 30 kilometer dari pusat Kota Malang dan berada di dataran tinggi, membuat desa ini suasana di desa wisata ini sejuk dan masih asri.

Sektor wisata yang dikembangkan adalah sektor pertanian dan peternakan.

Kegiatan wisata yang ditawarkan Desa Pujon Kidul kepada wisatawan adalah menanam sayuran, memetik sayuran, hingga memerah susu sapi.

BACA JUGA:Desa Paling Tajir Di Indonesia, Sepekan Bisa Hasilkan Uang Miliaran, Ternyata Ini Rahasianya

BACA JUGA:Syarat Pinjam KUR BNI Super Mikro dan Mikro Tahun 2023 Ternyata Simpel

2. Desa Pentingsari (Yogyakarta)

Desa wisata Pentingsari sudah sangat terkenal bahkan sampai ke mancanegara.

Sudah banyak penghargaan di bidang parisiwata didapatkan Desa Pentingsari.

Bahkan desa ini masuk dalam daftar 100 besar destinasi berkelanjutan versi Global Green Destinations Days (GGDD).

BACA JUGA:Kriteria Ini Bisa Pinjam KUR di Bank Mandiri Rp 10 Juta Tanpa Harus Punya Usaha, Begini Caranya

BACA JUGA:Tidak Dosa! 6 Ghibah yang Diperbolehkan Menurut Kitab Al-Adzkar

Desa wisata Pentingsari masuk dalam kategore pengembangan konsep sustainable tourism dari kategori pelestarian lingkungan.

Kegiatan masyarakat sehari hari yang berhubungan langsung dengan alam seperti membajak sawah, menanam padi, menangkap ikan, hingga belajar membuat tempe menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan untuk berkunjung ke desa itu.

BACA JUGA:3 Mantan Pimpinan DPRD Seluma Dituntut 1,5 Tahun Penjara, Dugaan Korupsi Anggaran BBM

BACA JUGA:Wajib Dicoba! Ini 6 Cara Mendapatkan Jodoh Dunia Akhirat

3. Desa Ponggok (Klaten)

Desa wisata di Indonesia yang satu ini dulunya adalah desa miskin.

Pendapatan desa pertahun sekitar Rp80 juta saja. Kemudian desa ini mengembangkan sektor pariwisata dengan memanfaatkan potensi sumber mata air alam di desanya.

Akhirnya desa yang baerada di Klaten ini bisa berubah secara drastis menjadi salah satu desa terkaya di Indonesia.

Sumber: dikutip dari berbagai sumber terpercaya