Desa Wisata Terbaik Bengkulu, Bengkulu Selatan Masuk, Kaur Tidak Disebut

Desa Wisata Terbaik Bengkulu, Bengkulu Selatan Masuk, Kaur Tidak Disebut

salah satu objek wisata terkenal di Kaur namun tidak masuk 10 besar desa wisata Bengkulu tahun 2022-andri irawan-raselnews.com

RASELNEWS.COMBengkulu merupakan sebuah Provinsi di Pulau Sumatera Indonesia.

Bengkulu memiliki sembilan kabupaten dan satu kota, sebagian besar wilayah bengkulu berbatasan langsung dengan pesisir pantai Samudera Hindia.

Bengkulu memiliki 1.514 desa yang tersebar di Kota Bengkulu, Bengkulu Selatan, Kaur, Seluma, Bengkulu Utara, Bengkulu Tengah, Kepahiang, Rejang Lebong, Lebong dan Mukomuko.

BACA JUGA:Desa Wisata di Bengkulu, Pernah Dikunjungi Presiden Dinobatkan Sebagai Desa Wisata Toilet Umum Terbersih

BACA JUGA:Kapolres Kaur Cup 2023: 22 Klub Sepak Bola Siap Bertanding, Total Hadiah Rp18 Juta

Dari 1.514 desa di Bengkulu, hanya 10 desa yang masuk dalam daftar nominasi desa wisata unggulan Bengkulu.
Salah satunya ada di Bengkulu Selatan yakni Desa Wisata Air Tenam Kecamatan Ulu Manna.

Desa ini dikenal dengan objek wisata arung jeram dan habitat puspa langka Bunga Rafflesia dan Bunga bangkai.

Menariknya Kabupaten Kaur yang selama ini terkenal dengan objek wisata pantai dan wisata alam justru tidak masuk dalam daftar.

BACA JUGA:Tujuh Desa Wisata Di Indonesia Kembangkan Konsep Sustainable Tourism, Makin Keren dan Maju

BACA JUGA:Si Pitung Sang Pendekar Betawi: Bandit Bagi Belanda, Pahlawan Bagi Rakyat

Tidak ada satupun Desa Wisata dari kabupaten Kaur yang masuk dalam daftar desa wisata unggulan Bengkulu.

Padahal tidak bisa dipungkiri, selama ini Kabupaten Kaur sudah menjadi salah satu daerah yang menjadi tujuan  kunjungan wisata.

Bukan hanya wisatawan lokal, tapi wisatawan manca negara sudah banyak yang datang ke Kabupaten Kaur.

BACA JUGA:Mutasi Kepsek dan Guru Bengkulu Selatan: Draf Selesai Disusun, Pelaksanaan Bupati Menentukan

BACA JUGA:Diduga Korupsi Dana Zakat Rp1 Miliar, Mantan Bendahara Baznas Bengkulu Selatan Dituntut 6 Tahun Penjara

Apalagi saat momen libur hari raya, beberapa objek wisata pantai seperti Pantai Pengubayan, Pantai Cukoh, Pantai Way Hawang, Pantai Laguna dan beberapa pantai terkenal lainnya selalu padat dikunjungi wisatawan.

Beberapa pantai di Kaur juga menarik bagi pecinta selancar, bahkan tidak jarang wisatawan mancanegara bermain selancar di perairan laut Kaur.

BACA JUGA:LUAR BIASA! Bank Mandiri Menjadi Bank BUMN Terbaik Di Indonesia Versi Forber

BACA JUGA:Sembilan Desa Paling Tajir Di Indonesia, Tiga Ada Di Sumatera, Salah Satunya Di Lampung

Kemudian ada juga objek wisata air terjun dalam goa dan habitat bunga rafflesia di Kecamatan Muara Sahung.

Kabupaten Kaur juga dikenal sebagai daerah penghasil gurita. Hingga daerah ini sudah beberapa kali menggelar festival gurita.

Namun sayangnya, pada penilaian desa wisata tahun 2022 lalu, tak satupun ada desa wisata di Kabupaten disway.id/listtag/88963/kaur">Kaur yang masuk nominasi 10 besar tingkat Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:INI DIA! Kunci Jawaban Tebak Kata Shopee Tantangan Harian Hari Kamis 15 Juni 2023

BACA JUGA:Desa Paling Tajir Di Indonesia, Sepekan Bisa Hasilkan Uang Miliaran, Ternyata Ini Rahasianya

Berikut daftar 5 besar desa wisata di Bengkulu tahun 2022:

Sumber: dikutip dari laman dinas pariwisata provinsi bengkulu