Bengkulu Kecipratan DBH Kelapa Sawit Rp106 Miliar, Digunakan untuk Bangun Jalan, Ini Rinciannya

Bengkulu Kecipratan DBH Kelapa Sawit Rp106 Miliar, Digunakan untuk Bangun Jalan, Ini Rinciannya

Harga Kelapa Sawit Bengkulu Selatan terbaru-istimewa-raselnews.com

BENGKULU, RASELNEWS.COM - Provinsi BENGKULU kecipratan Dana Bagi hasil (DBH) kelapa sawit tahun 2023 dari pemerintah pusat.

Nominalnya cukup fantastis yakni Rp106 miliar. DBH kelapa sawit yang didapat Provinsi Bengkulu ini akan dialokasikan untuk pembangunan jalan dan jembatan.

BACA JUGA:Arif Gunadi Jabat Walikota Bengkulu, Gubernur Rohidin Sampaikan Pesan Seperti Ini

BACA JUGA:59 Calon Komisioner KPU Bengkulu Selatan Lolos Seleksi Berkas, Mulai Besok Tes Tertulis, 3 Wajah Lama

Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah pernah menyampaikan DBH kelapa sawit tahun 2023 akan digunakan untuk pembangunan jalan di wilayah Kecamatan Giri Mulya Kabupaten Bengkulu Utara.

Kemudian pembangunan jalan di wilayah Desa Cinto Mandi Kecamatan Pino Raya Kabupaten Bengkulu Selatan dan pembangunan jalan di wilayah Kabupaten Kepahiang.

"Maka di APBD Perubahan tahun ini kita kerjakan ketiga titik jalan tersebut," kata Gubernur.

BACA JUGA:Buruan Daftar! BKKBN Buka Seleksi PPPK 2023, Ada 2.044 Formasi Lulusan SMA, D3 dan S1, Berikut Syaratnya

BACA JUGA:Panglima Yudo Margono Pantau Baksos Kodim 0408 Bengkulu Selatan-Kaur

Untuk rincian alokasi DBH Kelapa sawit di Bengkulu tahun 2023 meliputi:

1. Provinsi Bengkulu sebesar Rp21,7 miliar

2. Kabupaten Bengkulu Selatan Rp6,7 Miliar

3. Kabupaten Bengkulu Utara Rp12,7 miliar

BACA JUGA:Karhutlah Terjadi di Bengkulu Selatan, Polisi Turun Menyelidiki, Ketahuan Pelaku Terancam Denda Rp10 Miliar

Sumber: gubernur bengkulu