Maaf, Honorer Satpol PP Belum Bisa Diangkat Jadi PPPK, Ini Penyebabnya
SAMPAIKAN: Kabid Mutasi BKPSDM Bengkulu Selatan menjelaskan alasan honorer Satpol PP belum bisa diangkat jadi PPPK-rezan oktowesa-raselnews.com
Kalau damkar tetap kami isi seleksi PPPKnya, tahun depan Pemda Bengkulu Selatan ada 13 formasi yang dibuka atau optimalisasi dari tahun lalu,” sambung Salman.
Untuk itu, Salman meminta para honorer Satpol PP untuk lebih bersabar lagi. Di sisi lain, dirinya turut memperingatkan honorer Satpol PP agar tidak terpancing oknum tak bertanggungjawab yang mengaku bisa meluluskan seleksi ASN PPPK.
BACA JUGA:BLT El Nino Segera Disalurkan, 146 Ribu Warga Bengkulu Kecipratan, Ini Besarannya
BACA JUGA:Wanita Harus Tahu, Ini 5 Tanda Pria yang Diam-diam Merindukanmu
“Karena di pusat formasinya jelas tidak ada, jadi tidak mungkin bisa diluluskan. Makanya para anggota Satpol PP khususnya tenaga honorer harus hati-hati. Jangan sampai tertipu iming-iming yang nantinya malah merugikan,” tukasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Bengkulu Selatan Erwin Muchsin, S.Sos mengatakan, formasi seleksi ASN PPPK honorer Satpol PP masih belum disediakan.
BACA JUGA:6 Sikap Wanita yang Dapat Memikat Hati Pria! Nomor 5 Paling Berkesan
BACA JUGA:Daun Sambiloto: Tanaman Pahit yang Punya Manfaat Selangit
Namun dia bersama Pimpinan Daerah Bengkulu Selatan dan tim Kemendagri RI akan berupaya maksimal supaya formasi PPPK Satpol PP secepatnya tersedia.
“Karena tidak mungkin juga Satpol PP ini akan diisi honorer. Mengingat jumlah Satpol PP PNS sangat minim, sedangkan tugas Satpol PP sangatlah vital. Kami akan upayakan ini, mudah-mudahan terakomodir,” pungkas Erwin. (red)
Sumber: kabid mutasi dan kepala dinas satpol pp bengkulu selatan