Kawasaki Lahirkan Raja Baru Motor Penggaruk Tanah, Teknologi Lebih Canggih, Performa Joss, Tampilan Gagah

Kawasaki Lahirkan Raja Baru Motor Penggaruk Tanah, Teknologi Lebih Canggih, Performa Joss, Tampilan Gagah

RAJA BARU: Kawasaki luncurkan raja baru motor penggaruk tanah-istimewa-raselnews.com

RASELNEWS.COM - Kabar gembira bagi para pecinta motor trail atau pecinta adventure yang menginginkan sepeda motor andal keluaran terbaru.

Kawasaki sudah lahirkan raja baru motor penggaruk tanah yang siap diajak meluncur di segala jenis medan berat.

BACA JUGA:Toyota Segera Luncurkan Mobil Sport Terbarunya, Kepala Panjang Mirip Formula 1, Tanpa Bensin, Tenaga Dijamin K

BACA JUGA:Bukan Toyota Avanza atau Honda Brio! Mobil Daihatsu Ini Duduki Puncak Mobil Terlaris Januari 2024

Motor ini telah dilengkapi teknologi lebih canggih dari generasi sebelumnya, tampilan gagah dan performa joss.

Raja motor penggaruk tanah ini adalah KX-450.

Pada tahun 2024, Kawasaki secara resmi meluncurkan motor off-road terbaru  All New Kawasaki KX 450.

BACA JUGA:HP Tecno Spark 20 Pro Plus, Ponsel Terbaik Diharga 2 Jutaan Tahun 2024, Ini 7 Alasannya

BACA JUGA:4 Sedan Bekas Ini Cuma DIbanderol 65 Juta, Kabin Mewah, Kualitas Tak Perlu Diragukan, Bukan Produk Cina Ya!

Sebagai motor kasta tertinggi dalam balapan motocross, Kawasaki menghadirkan perubahan signifikan sekaligus memperkenalkan teknologi baru yang lebih canggih dari generasi sebelumnya.

Perubahan pertama terlihat dari segi desainnya yang kini lebih tebal namun tetap ramping dan terlihat menyambung dari depan hingga belakang.

BACA JUGA:4 Warga Bengkulu Selatan Hanyut di Sungai Kedurang Belum Ditemukan, Pencarian Terkendala Hujan dan Arus Sungai

BACA JUGA:BREAKING NEWS : 4 Perempuan di Bengkulu Selatan Terseret Arus Sungai Air Kedurang, Begini Kondisinya

Perubahan desain ini bertujuan untuk meningkatkan ergonomi dan handling yang lebih baik, sesuai dengan desain rangka perimeter aluminium yang telah diperbarui.

Dari sisi mesin, All New KX450 telah mengadopsi saluran intake downraft, kopling hidraulik, filter udara, dan knalpot model baru.

Posisi lubang ekzos juga dipindahkan ke bagian tengah untuk penyaluran torsi yang lebih halus dan tenaga mesin yang lebih kuat di putaran menengah hingga atas.

BACA JUGA:Desain Elegan dan Mesin Turbo! Mobil Renault Kiger Bekas Dijual Segini, Lebih Murah dari Honda Super Cup 125

BACA JUGA:Hematnya Luar Biasa! 1 Liter Dapat Tempuh Jarak 50 KM, Volvo CX90 Bekas Cuma Dibanderol Segini

Hasilnya, menurut uji dinamometer yang dilakukan oleh Dir Rider, KX 450 2024 menghasilkan output tenaga sebesar 53,5 power pada 9600 RPM dan torsi sebesar 43,9 nm pada 6900 RPM, meningkat sekitar 1,3 power dari versi KX 450 tahun 2023.

Kawasaki juga menyematkan fitur elektronik canggih seperti konektivitas smartphone untuk mengatur ECU, serta traction control yang dapat diakses melalui tombol holder pada bagian stang kiri.

BACA JUGA:SUV Varian Hybrid Setara Honda CRV Segera Dipasarkan di Indonesia

BACA JUGA:Lupakan Honda PCX dan Yamaha NMAX! Nih Rajanya Skutik Suzuki Mesin 160 CC, Desain Sporty, Harga Lebih Murah

Fitur andalan Kawasaki KX series, ergofit atau fitur manajemen postur, juga tetap ada untuk memungkinkan pengguna menyesuaikan foot step dan stang sesuai posisi ideal mereka.

Raja baru motor penggaruk tanah ini mengalami banyak perubahan dari generasi sebelumnya diantaranya perangkat pengereman depan yang menggunakan kaliper rbo dengan cakram 270 mm untuk cengkraman yang lebih kuat, sementara di belakang digunakan ukuran lebih kecil yaitu 240 mm yang dipadukan dengan kalier Nisin satu piston.

BACA JUGA:Malaisya Rilis Motor Baru Harga 9 Jutaan, Tampilan Unik dan Simpel, Mesin 110 CC, Ada Keranjang Di Depan

BACA JUGA:Spesifikasi Toyota Fortuner 2.8 GR Sport 4X2 Matic dan Harga per Februari 2024

KX450 telah menjadi motor motocross paling konsisten di kelas 450 cc selama bertahun-tahun, bahkan memperoleh penghargaan sebagai motocross terbaik selama 4 tahun berturut-turut dari tahun 2019 hingga 2022.

Saat ini, raja baru motor penggaruk tanah ini sudah dipamerkan di website resmi Kawasaki Motor Indonesia, meskipun harganya belum diumumkan.

BACA JUGA:Pasar Ponsel Bubar! 5 HP Xiaomi Banting Harga, Dari 2 Jutaan Jadi Rp 1 Jutaan, Nih Speknya

Sumber: dikutip dari berbagai sumber