Mitsubishi Pajero Sport 2024 Elite Edition Bisa Bikin Toyota Fortuner Minder, Begini Spesiifkasinya
Pajero Sport Elite Edition -istimewa-tangkapan layar youtube O Blitz
RASELNEWS.COM - Dalam ajang Bangkok International Motor Show beberapa waktu lalu, Mitsubishi memperkenalkan tipe terbaru dari Pajero Sport Elite Edition.
Mobil ini memiliki kelebihan yang membuatnya berbeda dari tipe lain dalam segmen sport utility vehicle atau SUV.
Selain tampak lebih mewah, SUV Premium ini tampil lebih gagah dengan tambahan beragam aksesori baru membuat para pemilik Toyota Fortuner minder
Apa saja keistimewaan dan beda pajero Sport Elite Edition dengan tipe lainnya?
Pajero Sport Elite Edition hadir dengan desain eksterior dan interior yang telah diperbarui, dilengkapi dengan fitur keselamatan dan teknologi modern.
BACA JUGA:Wuling Baojun Plus, Mobil Berdesain Land Cruiser yang Menjadi Rival Suzuki Jimny
Bagian eksteriornya dilengkapi dengan aksesori tambahan seperti grill depan hitam, kap mesin berhiaskan logo Pajero Sport, logo elite edition pada pintu belakang, dan knalpot dibalut stainless steel.
Tambahan aksesori berwarna hitam juga terpasang di lampu depan, peleg berukuran 18 inci, bumper depan dan belakang baru, roof rail, spoiler belakang, dan antena sirip.
BACA JUGA:Mobil KIA Ini Buat Toyota Agya dan Honda Brio Sungkem, Desain Lebih Gagah, Harga Cuma 100 Jutaan
Pajero Sport Elite Edition juga dilengkapi dengan fitur sensor di bagian bawah belakang mobil.
Ini memungkinkan pembukaan pintu belakang tanpa harus memegang handle pintu, sehingga memudahkan penumpang memasukkan barang bawaan ke dalam mobil.
Bagian interiornya menawarkan kenyamanan dengan jok berbahan berkualitas berwarna coklat yang dapat menolak panas dari sinar matahari, serta dilengkapi dengan head unit 8 inci yang kompatibel dengan Apple CarPlay dan Smartphone Link Display Audio.
Dalam hal keselamatan, Pajero Sport Elite Edition dilengkapi dengan tujuh airbag, Hill Start Assist System, Forward Collision Mitigation System, Adaptive Cruise Control System, dan fitur keselamatan lainnya.
BACA JUGA:Mobil Matic Irit BBM, Harga Cuma 40 Jutaan, Lebih Baik dari Agya dan Ayla
Sumber: