Seleksi CPNS dan PPPK 2024 di Pemkab Bengkulu Selatan Merata untuk Seluruh OPD, Ini Formasinya

Seleksi CPNS dan PPPK 2024 di Pemkab Bengkulu Selatan Merata untuk Seluruh OPD, Ini Formasinya

Seleksi CPNS dan PPPK 2024 di Pemkab Bengkulu Selatan Merata untuk Seluruh OPD, Ini Formasinya-istimewa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Kabar penting untuk masyarakat Kabupaten BENGKULU SELATAN yang sedang mencari kerja, khususnya para tenaga honorer.

Seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan perekrutan CPNS 2024 yang akan dibuka sebentar lagi merata untuk seluruh OPD.

Dari total ratusan PPPK dan CPNS yang diterima Pemkab Bengkulu Selatan akan disebar ke dinas, badan, kantor kecamatan, hingga kantor kelurahan.

BACA JUGA:Seleksi CASN 2024: Kuota 2,3 Juta, PPPK 1,6 Juta, CPNS 690 Ribu Lebih, Ini Rincian Lengkapnya

Kepala BKPSDM Bengkulu Selatan, H.Abdul Karim, S.Sos melalui Kabid Pengadaan Informasi Mutasi dan Promosi (PIMP) Daniel Rudyanto, S.IP, M.AP, mengatakan, pemerataan seluruh penempatan formasi PPPK dan CPNS tersebut sesuai dengan surat dari MenPAN-RB RI Nomor : B/1006/M.SM.01.00/2024.

Dengan demikian, peluang masyarakat untuk menjadi abdi negaradi lingkungan Pemkab Bengkulu Selatan melalui jalur seleksi PPPK dan CPNS terbuka lebar.

Menjelang dimulainya pemberkasan tes CPNS dan PPPK, masyarakat atau tenaga honorer agar mempersiapkan diri. Jangan sia-siakan kesempatan perekrutan PPPK dan CPNS yang terbuka lebar.

BACA JUGA:Bersiap! MenPAN-RB Tambah Formasi Wisata di Rekrutmen CPNS 2024

"Tenaga honorer jangan takut tidak bisa mengikuti kesempatan seleksi, jika sudah memenuhi syarat. Soalnya formasi tidak hanya di OPD. Tetapi juga ada formasi di setiap kecamatan hingga kantor kelurahan," ungkap Daniel.

Dikatakan Daniel, Pemkab baru menerima jumlah kuota PPPK dan CPNS secara umum saja. Untuk rincian formasi akan ditempatkan di OPD atau kecamatan itu baru diusulkan terkahir, Sabtu 20 April 2024.

"Kita baru dapat sebatas jumlah kuota dan pembagian secara global saja. Untuk formasi-formasi akan di bagi dan penempatan belum tahu," ujar Daniel.

BACA JUGA:MenPAN-RB: Tahun 2024 Rekrutmen CPNS-PPPK Digelar 3 Bulan Sekali, Formasi Ini Gigit Jari

Ditambahkan Daniel, jadwal pelaksanaan seleksi PPPK maupun CPNS juga masih belum diketahui. Pihaknya masih menunggu keputusan terbaru dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI.

Yang jelas, pelaksanaan seleksi tersebut tidak akan dilaksanakan di waktu yang sama. Baik seleksi PPPK maupun CPNS jadwal kegiatan pelaksanaan pastinya berbeda.

"Kita masih menunggu Juknis yang dikeluarkan oleh BKN. Baru setelah itu kita akan gelar seleksi," tukas Daniel

Untuk diketahui jumlah kuota seleksi CPNS dan PPPK tahun 2024 yang diterima Pemkab Bengkulu Selatan 457 formasi.

BACA JUGA:MenPANRB: Kebutuhan ASN Tahun 2024 Sebanyak 1,3 Juta Orang, Peluang Tes CPNS dan PPPK Kembali Dibuka

Rinciannya, 207 formasi diperuntukan untuk tenaga pendidik meliputi SD dan SMP. Kemudian, 40 formasi diperuntukan untuk Tenaga Kesehatan atau Nakes.

Lalu, 150 formasi tenaga teknis yang meliputi 10 formasi Pemadam Kebakaran (Damkar), 50 formasi Satpol-PP dan sisanya sebanyak 90 formasi akan disebar di setiap Kecamatan dan OPD, dan ada 60 formasi untuk dilalukan perekrutan CPNS. (yoh)

Sumber: