Skutik Titisan Black Mamba Milik SYM Rilis, Desain Crossover dan Bertenaga

Skutik Titisan Black Mamba Milik SYM Rilis, Desain Crossover dan Bertenaga

Black Mamba Crossover 160-istimewa-tangkapan layar youtube moto speed id

RASELNEWS.COM - SYM atau Sanyang Motor merrilis skutik titisan black mamba, yang memiliki desain crossover. Motor ini dikabarkan penggantinya X-Ride.

Selain memiliki desain yang keren dan gagah, skutik ini juga dibekali dengan kapasitas mesin yang cukup bertenaga.

BACA JUGA:Ingat! 3 Jenis Sayuran Justru Berbahaya Jika Digoreng, No 2 Paling Sering Ditemukan

Disebut titisan black mamba lantaran desain fairing depannya terinspirasi dari sosok ular Black Mamba. Di mana, fairing depan mengembang pada bagian sisinya dan membentuk pola taring.

Tidak hanya itu, yang menarik adalah penggunaan single headlight dan DRL list di bagian sisinya, serta Sein di bagian atas.

BACA JUGA:Yamaha Luncurkan Motor Matic Bermata Bulat, Penampilan Unyu Harga Cuma Rp 14 Jutaan, Pemakaian BBM Irit

Panel instrumennya menggunakan panel full digital yang cukup lebar dengan backlight elegan.

Pada bagian dashboard depannya, terdapat kompartemen barang dan lubang tangki di bagian kiri, serta slot USB charging.

Meskipun hadir di segmen crossover, skutik ini memiliki dek bawah rata, membuatnya lebih fungsional.

BACA JUGA:Update Harga Nokia XR21 5G, HP Tahan Banting dan Bisa Dibawa Menyelam

Selain itu, bagasi bawah joknya juga terbilang cukup luas dengan kapasitas 28 liter.

Untuk bagian stop lamp, terlihat menggunakan desain dual yang menarik, serta sand lightight yang terletak pada bagian spakbor belakang bergaya matg.

Untuk urusan suspensi dan kaki-kaki, bagian depan menggunakan suspensi teleskopik dengan velg 13 inci dan ban 120/70, serta pengereman depan cakram ABS dual channel dari Bosch.

BACA JUGA:Mobil Baru Imut dan Unik Seharga Motor, Tak Perlu Pikirkan Bensin, Larinya Juga Kencang

Bagian belakang menggunakan suspensi single proling dengan velg 13 inci dan ban 130/70, serta pengereman belakang cakram yang juga berdesain ala skuter Crossover.

Pada skuter ini, dibekali mesin berkapasitas 158 cc, 1 silinder, dan 4 katup.

Sumber: youtube moto speed id