Ini Dia 9 Sayuran Terbaik untuk Usia 50+, Hidup Sehat Tulang Tetap Kuat

Ini Dia 9 Sayuran Terbaik untuk Usia 50+, Hidup Sehat Tulang Tetap Kuat

Sayuran terbaik untuk usia 50 tahun lebih-istimewa-tangkapan layar youtube RH Wiwoho

RASELNEWS.COM - Penerapan pola hidup sehat wajib dilakukan, terlebih bagi Anda yang telah berusia 50+ atau 50 tahun lebih.

Selain olahraga yang rutin, mengonsumsi sayuran dan buah sudah menjadi kewajiban akan kebutuhan akan nutrisi tetap terpenuhi supaya tulang tetap kuat sehingga masih bisa berakvitas dengan lancar.

Hanya saja, sayuran apa saja yang baik untuk usia 50+? Ini dia 9 sayuran terbaik untuk umur 50 tahun lebih agar hidup tetap sehat, berikut kandungan serta manfaatnya:

BACA JUGA:Bukan Sekedar Sayur, Ini 6 Manfaat Labu Siam Bagi Kesehatan, Cegah Serangan Penyakit Ini

1. Brokoli

Brokoli adalah juara sayuran padat nutrisi yang kaya akan serat, vitamin C, K, dan potasium.

Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi brokoli secara teratur dapat membantu mencegah penyakit jantung dan bahkan menurunkan risiko kanker berkat kandungan sulforafan yang merupakan antioksidan kuat di dalamnya.

Anda dapat mengolah brokoli dengan cara dikukus, dipanggang, ditumis, serta ditambahkan ke salad atau sup.

2. Bayam

Bayam adalah sayuran berdaun hijau yang tinggi gizi, kaya akan serat dan protein. Bayam membantu menjaga sistem pencernaan yang sehat dan membangun otot yang kuat.

BACA JUGA:Wajib Dicoba! 5 Rempah Ini Bisa Menambah Nikmat dan Sehat Jika Dicampurkan dalam Kopi

Antioksidannya membantu tubuh melawan radikal bebas yang memicu kerusakan sel pada berbagai penyakit kronis. Bayam juga merupakan sumber vitamin A, C, serta mineral penting seperti potasium, magnesium, zat besi, dan kalsium.

Sayuran ini dapat dikombinasikan dengan berbagai bahan makanan lain untuk menghadirkan sajian yang lezat dan segar.

3. Paprika

Paprika adalah sumber vitamin C yang luar biasa dengan warna cerahnya yang didapatkan dari karotenoid. Paprika juga memiliki fungsi anti-inflamasi dan rendah kalori, cocok untuk program penurunan berat badan.

Anda dapat mengolahnya dengan cara dipanggang, dicampurkan dalam salad, atau sebagai tambahan dalam hidangan berbahan daging dan ayam.

Sumber: