Bawaslu Kaur Rekrutmen 195 Pengawas Pemilu 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu Kaur Rekrutmen 195 Pengawas Pemilu 2024, Ini Tahapannya

Ilustrasi pengawas desa dan kelurahan pemilu 2024-dok-raselnews.com

KAUR, RASELNEWS.COM - Warga Kaur yang berminat menjadi Pengawas Pemilihan Umum (Pemilu) tingkat Kelurahan dan Desa (PKD) pemilu 2024 diminta menyiapkan diri.

Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Kaur melalui Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) akan membuka pendaftaran penerimaan pengawas desa dan kelurahan pemilu 2024 di 195 desa dan kelurahan.

Pendaftaran dan penerimnaan berkas pengawas desa dan kelurahan akan dimulai tanggal 14 hingga 19 Januari 2023 nanti.

BACA JUGA:Besok Ditutup, Pendaftaran Petugas Haji Minim Peminat, Syaratnya?? Berat...

BACA JUGA:Tak Jera!!! Baru 4 Bulan Bebas, Warga Ulu Manna Ini Maling Motor Lagi

“Untuk saat ini masih tahap pengumuman dan pembukaan pendaftaran ini akan kita buka mulai 14 Januari. Untuk masyarakat yang ingin menjadi pengawas desa dan kelurahan pada pemilu 2024 silahkan siapkan syarat-syarat,” kata Ketua Bawaslu Kaur Toni Kuswoyo S.Sos M.AP, Rabu (11/1).

Pendaftaran tersebut bedasarkan Surat Keputusan Bawaslu RI Nomor : 5/KP.01/K1/01/2023 Tentang Pedoman Pelaksanaan Pembentukan Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan/Desa Pada Pemilihan Umum Serentak Tahun 2024.

BACA JUGA:Yess!! 7 Bansos ini Segera Cair, Cek Namamu dan Dapatkan Bantuan Rp200.000 hingga Rp4,2 Juta

BACA JUGA:Alokasi Pertalite di Bengkulu Ditambah, Mobil dan Motor Jenis Ini Tetap akan Dilarang Gunakan BBM Penugasan

Dalam Proses pembentukan PKD yang dilaksanakan Bawaslu Kabupaten Kaur, akan dibantu oleh Panwascam se-Kabupaten Kaur. Dengan begitu masyarakat bisa mendaftarkan di Sekretariat Panwascam.

“Satu desa dibutuhkan satu pengawas,” terangnya.

Untuk syarat dan jadwal pendaftaran pengawas desa atau kelurahan ini sudah disampaikan masing-masing Panwascam melalui media sosial dan juga ditempel disekretariat Panwascam.

BACA JUGA:Ingat!!! Tes Wawancara PPS Bengkulu Selatan Dimulai 15 Januari, Cek Hasil Tes Tertulis CAT di Sini

BACA JUGA:4 Langkah Validasi NIK Menjadi NPWP, Tahun 2024 Seluruh Transaksi Perpajakan Menggunakan NIK

Sumber: ketua bawaslu kaur