Para Kades Perhatikan ini...! Penerima BLT DD Harus Terdaftar Dalam P3KE

Para Kades Perhatikan ini...! Penerima BLT DD Harus Terdaftar Dalam P3KE

Ilustrasi BLT DD-DOK-raselnews.com

Penetapan penerima melalui Musyawarah Desa (Musdes). Sementara itu, masyarakat miskin terdata dalam P3KE di Kabupaten Bengkulu Selatan sebanyak 79 ribu kepala rumah tangga dari total 170 Kepala Keluarga (KK).

Artinya ada 91 ribu KK yang tidak miskin, tetapi untuk data tersebut masih harus diupdate lagi agar penyaluarannya tepat sasaran.

BACA JUGA:Curanmor yang Ditangkap Saat di Rumah Pacar Ternyata Tak Sendirian

BACA JUGA:Pembentukan OPD Dispenda BS Belum Bisa Dibentuk, Ini Alasan Sekda

"Masyarakat yang terdaftar dalam P3KE dan sudah menerima bantuan sosial dari pemerintah baik itu PKH, BPNT atau program lainnya tidak menjadi persoalan kalaupun mendapatkan BLT DD, saat ini diperkenankan mendapatkan bantuan berlapis," papar Fikri.

Disampaikan Fikri, untuk definisi kemiskinanan ada dua hal, pertama penaggulangan dan yang kedua pengentasan.

BACA JUGA:Viral Pengantin Undang 7 Mantan Pacar ke Pernikahan

BACA JUGA:Desa Boleh Beli Kendaraan Pemadam Bahaya Kebakaran, Ini Caranya

Untuk penanggulangan yang dibutuhkan, kalau orang ini miskin tidak bisa makan maka diberikan beras serta kebutuhan pokok, tidak punya uang untuk pendidikan dibantu seperti program Kartu Indonesia Pintar (KIP).

Sedangkan untuk pengentasan berbeda dengan penaggulangan miskin.

Karena, bukan akibatnya yang dibantu tetapi berbicara penyebab orang tersebut miskin.

BACA JUGA:Gegara PMK, Pemprov Bengkulu Kembali Tunda Pengadaan Ternak

BACA JUGA:CATAT! BPOM Bengkulu Sebut 3 Obat Ini Bisa Menyebabkan Kerusakan Saraf, Salah Satunya KOMIX

Seperti tidak punya pekerjaan maka pemerintah harus menyediakan lapangan pekerjaan sehingga orang miskin bisa bekerja untuk mendapatkan uang untuk mencukupi kebutuhannya.

"Untuk itu kita harus lebih banyak bicara kepada pengentasan, seperti filosopi jangan kita memberikan ikan, kita harus memberikan alat pancing agar bisa mendapatkan ikan sebanyak yang diinginkan, kalau diberikan ikan hanya mendapatkan apa yang diberikan,” terang Fikri. (one)

Sumber: kepala bappeda-litbang bengkulu selatan